Sabtu, 21 Februari 2015

Benjolan berdenyut pada leher kanan ....apa ya ??

Ruang Praktek Bedah - dokter ramzi SpB | Benjolan berdenyut di leher kanan | Seorang pria datang ke poliklinik bedah vaskular dengan keluhan benjolan yang berdenyut pada leher samping kanan sejak 2 tahun yg lalu . benjolan ini awalnya kecil dan makin bertambah besar . saat ini benjolan tersebut telah sangat mengganggu . Desiran yang teraba jelas pada ujung jari membuat kecurigaan pada aneurisma atau avm malformasi yang berasal dari arteri karotis. Paien secera gambaran umum terlihat biasa saja dan tidak memiliki keluhan yang spesifik atau keluhan khusus. hanya saja pasien dan keluarga khawatis serta sedikit telah mulai mengganggu aktifitas.


Terhadap penderita di lakukan pemeriksaan USG dupplex dan di jumpai gambarang aliran atau flow yang jelas pada massa dengan diameter lebih dari 20 cm . menelaah dari aliran yg terlihat pada usg tampak adanya gerakan yang terpanca cepat dan aliran berputar dengan turbulensi membuat besar dugaan suatu fistula dari arteri , Kondisi ini tentu dapat di pastika suatu pseudoaneurisma yang berasal dari arteri karotis . Dan saat di konfirmasi dengan color dan power wave maka dapat di pastikan bahwa itu adalah aliran arteri dan bukan suatu aliran vena . Terhadap penderita di rencanakan tindakan repair pseudoaneurisma carotis kanan . Namun perlu sangat untuk di waspadai bahwa operasi pada arteri karotis komunis pada usia tua selain thrimbus lepas dan atau plaq yang lepas akan menimbulkan stroke iskemic maka pemasangan klem pada arteri karotis tanpa memperhitungkan peluang iskemic akan selalui mengintai operator dari dari balik pintu kamar operasi.

Selain itu sentuhan atau jepitan di daerah leher sering juga menyebabkan terjadinya vagal reflex , dimana penderita akan mengalami henti nafas secara tiba-tiba yang akan menyebabkan pasien mengalami sakit kepala hebat dan hilang kesadaran dalam waktu yang relatif cepat . Hal ini bisa terjadi jika operator tanpa sengaja melakukan penekanan atau manipulasi di daerah carotid body atau massa karotis yang berada di percabangan arteri karotis ( bifurcatio carotis ) . Hnadling yang baik dan memahami anatomi dengan benar adalah kunci dari keberhasilan operasi di daerah karotis.

Banyak kemungkinan lain jika di jumpai benjolan di daerah leher terutama untuk massa yang berada di atas atau di sekitar arteri karotis sehingga  denyutannya akan sangat terasa.Seperti limfadenitis TB , Struma atau gondok , Abses TB , kista di atas arteri carotis , hematom  dll. Untuk dapat memastikannya jika pemeriksaan dengan klinis saja meragukan maka usg adalah pemeriksaan yang paling sederhana , cepat , tidak invasif dan murah tentunya. Namun tentu mesti disadari bahwa pemeriksaan USG adalah operator dependen alias sangat tergantung kemampuan , pengalaman dan skill dari operator usg itu sendiri.

Keyword tag : Ruang Praktek bedah - dokter ramzi spb , benjolan berdenyut di leher , pseudoaneurisma arteri karotis , limfadenis tb , cold abses , kista , hematom , usg karotis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

leave a comment please..